AL-ISLAMKISAH

Pernikahan Putri Abu Darda

Tsabit menceritakan kepada kami; Yazid bin Muawiyah meminang ke Abu Darda agar menikahkannya dengan putrinya. Namun Abu Darda menolaknya. Salah seorang teman duduk Yazid berkata kepadanya, “Semoga Allah memperbaikimu! Apakah engkau mengizinkan saya untuk menikahinya?”

Yazid menjawab, “Enyahlah engkau dari tempat ini! Celaka engkau!”

Ia berkata, “izinkanlah! Semoga Allah memperbaikimu.”

Ia menjawab, “Ya, saya izinkan.” Maka, orang itu pun meminangnya. Dan, Abu Darda menikahkan putrinya dengan orang itu.

Maka tersebarlah berita di masyarakat luas bahwa Yazid meminang putri Abu Darda, namun Abu Darda menolaknya. Kemudian ada seorang dari kalangan muslimin yang biasa saja, yang meminangnya, dan Abu Darda menikahkan orang itu dengan putrinya.

Abu Darda berkata, “Saya memandang putriku Darda, dan segera terpikir olehku bagaimana jadinya Darda jika dia dinikahi oleh orang yang dikebiri? Dan saya memandang rumah-rumah yang bersinar dengan kekayaan, saya bertanya ke mana nanti agama Darda jika dia kawin dengan orang seperti itu?”

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *